Deskripsi:
Ketika anak Anda mengalami gejala-gejala sakit tenggorokan, maka terdepat beberapa obat sakit tenggorokan anak yang aman dan ampuh berikut yang perlu Anda coba.
Artikel:
Bagi orang dewasa, sakit tenggorokan merupakan hal yang sangat mengganggu. Begitu pula, bagi anak-anak. Agar penyakit tidak menjadi parah, maka sakit tenggorokan harus segera ditangani dengan penanganan yang tepat seperti dengan memberikan obat herbal alami ataupun obat khusus anak yang tepat. Berikut adalah beberapa rekomendasi obat sakit tenggorokan anak yang aman dan ampuh.
- Berkumur dengan air garam
Salah satu cara alami yang mudah dan aman yakni dengan mencampurkan air hangat dengan satu sendok teh garam lalu aduk hingga rata. Setelah itu, Anda dapat memberikan kepada anak yang mengalami sakit tenggorokan dengan cara berkumur-kumur selama kurang lebih satu menit.
- Minum segelas teh madu hangat
Cara alami kedua yakni dengan menggunakan campuran teh dan madu. Kedua bahan tersebut terbukti ampuh untuk mengatasi beberapa penyakit dan kali ini berperan sebegai obat sakit tenggorokan anak yang aman dan ampuh. Selain itu, perpaduan teh dan madu juga disukai oleh anak-anak.
- Sup kaldu ayam dan bawang putih
Ingin mengurangi dampak sakit tenggorokan pada anak? Cobalah menu makanan sehat berikut yang sangat aman dan disukai oleh anak-anak. Pastikan Anda menggunakan kaldu ayam kampung yang mengandung banyak zat besi dan campurkan dengan bawang putih untuk membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh pada anak.
- Obat hisap Strepsils Anak
Selan bahan alami diatas, terdapat pula beberapa obat hisap yang ampuh untuk mengatasi sakit tenggorokan pada anak-anak. Salah satunya yakni obat hisap Stepsils Anak yang terdiri dari beragam varian rasa dan bebas gula sehingga sangat cocok dan aman untuk atasi sakit tenggorokan.
- Tablet hisap Degirol
Tablet hisap lain yang perlu Anda coba yakni tablet hisap Degirol. Perhatikan petunjuk pengunaan sebelum mengkonsumsi obat ini pada anak.
Itulah tadi beberapa rekomendasi obat sakit tenggorokan anak yang aman dan terbukti ampuh atasi sakit tenggorokan. Apabila penyakit menjadi lebih parah, segera bawa ke dokter agar dapat penanganan yang lebih tepat.