Kalau membahas mengenai bubur maka yang terbayang dalam benak anda adalah sebuah makanan yang tidak berbentuk, memiliki tekstur lembut dan memiliki aroma yang sedap. Makanan yang populer di Indonesia ini memang sangat cocok untuk menemani anda dalam berbagai acara. Salah satu bubur yang paling banyak dan digemari ini adalah bubur mutiara.
Bubur mutiara merupakan salah satu bubur yang menawarkan cita rasa yang gurih dan manis, kemudian ada bola kecil-kecil yang rasanya lembut dan kenyal. Bubur mutiara termasuk salah satu jenis jajanan tradisional yang tidak tergerus oleh zaman.
Pada awalnya bubur mutiara ini dibuat oleh orang zaman dahulu untuk dijadikan sebagai makanan ringan untuk dijual. Sehingga banyak orang dahulu yang sering membuat bubur mutiara sebagai penunda lapar dan pelengkap gizi harian.
Sampai akhirnya makanan bubur mutiara ini seringkali dijadikan sebagai makanan pembuka atau makanan penutup di berbagai acara. Acara-acara tersebut seperti acara syukuran, selamatan, perkawinan, dan lainnya.
Sesuai dengan namanya bubur mutiara ini terdapat sebuah bulatan kecil yang mirip seperti mutiara, sehingga banyak orang yang menyebut kalau itu bubur mutiara. Namun di daerah lain di Indonesia ada yang menyebutkan telur keong, dan lainnya. Pada intinya sama buburĀ yang berisi bulatan kecil-kecil yang rasanya kenyal dan lembut.
Cara bikin bubur mutiara ini sebenarnya sangat mudah dan tidak terlalu rumit. Memiliki warna yang mencolok dan unik membuat orang yang melihatnya ingin menyantapnya. Bubur mutiara ini termasuk jajanan yang laris di pasaran. Disaat musim kemarau seperti saat ini bubur mutiara lebih cocok kalau disajikan dalam bentuk dingin. Sementara musim hujan cocok untuk disajikan secara hangat.
Variasi bubur mutiara ini tidak terhenti disitu saja, sebab anda bisa mencampurkan dengan berbagai buah-buah hingga kue. Sudah banyak sekali aneka variasi bubur mutiara seperti puding mutiara, nagasari mutiara, es campur, bubur sumsum mutiara, es dawet mutiara, dan masih banyak lainnya.
Proses dalam membuat bubur mutiara ini tidak menggunakan bahan-bahan pengawet sehingga bubur ini tidak mampu bertahan lama. Kalau ingin tahan lama bisa dimasukkan ke kulkas. Ini menandakan kalau bubur mutiara aman dan sehat untuk dikonsumsi setiap hari. Terlebih harga jajanan tradisional ini sangatlah terjangkau.
Resep Membuat Bubur Mutiara yang Nikmat

Apabila anda ingin membuat olahan bubur mutiara yang penuh dengan cita rasa yang pas dan nikmat maka anda perlu resep khusus. Nah, bagi anda yang tertarik untuk mencoba membuat bubur mutiara maka bisa menggunakan resep sederhana berikut ini:
- Menyiapkan bahan-bahan yang digunakan
- Sagu mutiara 250 gr
- Gula pasir 150 gr
- Air 500 ml
- 2 lembar daun pandan
- Air untym merendam sekitar 1 liter
- Membuat saus santan
- Siapkan santan 250 ml
- 1 lembar daun pandan
- Garam secukupnya
- Cara membuat bubur sagu yang nikmat
- Langlah pertama silahkan merendam sagu mutiara pada air sekitar 1 liter dalam waktu 1 jam. Setelah direndam langsung tiriskan.
- Langkah selanjutnya masak air sekitar 500 ml dengan menambahkan gula pasir 150 gr dan 2 lembar daun pandan. Silahkan masak sampai air mendidih.
- Setelah mendidih, silahkan masukkan sagu mutiaranya silahkan masak sambil diaduk sampai terlihat tekstur kental dan sudah mendidih. Setelah itu sagu mutiara bisa diangkat.
- Masak lagi semua bahan yang digunakan untuk saus sambil diaduk pelan agar santan tidak mudah pecah. Setelah mendidih bisa diangkat.
- Ketika semuanya sudah siap kini tinggal menyajikannya, bubur mutiara dicampur dengan saus santan.
- Bubur mutiara pun siap dinikmati selagi masih hangat.
Setelah mengetahui proses pembuatan bubur mutiara pastinya anda menganggap ini sangat mudah dan bisa dicoba di rumah. Terlebih bagi anda yang memiliki rencana untuk menjalankan usaha bubur mutiara. Tentu ini akan menjadi sebuah peluang bisnis yang menjanjikan dimana bubur mutiara ini salah satu jajanan yang selalu ramai di pasaran.
Keuntungan Menjalankan Usaha Jualan Bubur Mutiara

Melihat peluang yang sangat menjanjikan, banyak orang yang suka dengan olahan bubur mutiara tentu ini bisa anda manfaatkan untuk usaha. Olahan bubur mutiara yang mudah tentu ini bisa menjadi salah satu menu andalan yang bisa anda coba. Tentunya melihat minat masyarakat akan adanya bubur mutiara membuat anda berpeluang mendapatkan keuntungan yang besar.
Kalau dibandingkan dengan jajanan bubur lainnya, memang bubur mutiara ini sangat menarik dan unik sehingga hasilnya sangat menjanjikan. Terlebih orang Indonesia itu suka bubur dengan cita rasa yang manis dan gurih seperti bubur mutiara.
Ditambah lagi siapa saja bisa menjalankan usaha bubur mutiara, dengan melihat resep sederhana yang mudah dan proses memasaknya pun sangat simple. Selain itu untuk mendapatkan bahan baku juga lebih mudah dan harganya pun terjangkau.
Demikianlah penjelasan mengenai beberapa cara bikin bubur mutiara yang mudah dan lezat. Sebagai bubur organik bubur ini tidak mengandung pengawet sehingga sangat cocok untuk dikonsumsi setiap hari. Selain itu peluang untuk menjalankan usaha bubur mutiara juga sangat menjanjikan seperti usaha Tumpeng mini. Semoga dengan adanya penjelasan ini bisa menambah wawasan anda tentang bubur mutiara.